Berita Seputar PTA

Setelah Hakim Tinggi, Ketua PTA Pontianak Melantik dan Mengambil Sumpah Jabatan Sekretaris PTA Pontianak

(19/09/2023) Setelah Pelantikan Hakim Tinggi, acara berlanjut ke Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Sekretaris PTA Pontianak. Adalah Muhammad Zachrizal Anwar, S.H., sekretaris baru PTA Pontianak yang akan dilantik hari ini, merupakan mantan sekretaris Pengadilan Agama Tanjungkarang.

Petugas pelantikan Sekretaris PTA Pontianak antara lain Shanty Hermawati, S.T. selaku dirigen, Hardiyanto, S.Kom sebagai Pembaca Surat Keputusan. Abd. Muttalib, S.H. selaku Rohaniwan, Saksi 1 ialah Drs. H. Aly Santoso, M.H. dan Saksi 2 Hj. Eet Mulyati, S.H., M.H. Tak lupa Sekretaris menandatangani Berita Acara Sumpah Jabatan dan Pakta Integritas serta foto bersama dengan Ketua PTA Pontianak beserta Wakil Ketua dan rombongan dari PA Tanjungkarang yang ikut serta.

M. Zachrizal dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada panitia acara serta Pimpinan PTA Pontianak dan seluruh Ketua bersama Panitera dan Sekretaris Pengadilan Agama se-Kalbar yang hadir di ruangan ini. “Semoga kehadiran saya membawa manfaat baik dan saya siap untuk mengimplementasikan kebijakan PTA Pontianak,” ucapnya.

Setelah acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Hakim Tinggi dan Sekretaris PTA Pontianak, Ketua menyampaikan agar kita semua semoga membawa manfaat bagi PTA Pontianak dan Pengadilan Agama se-Kalbar serta cepat beradaptasi. “Jaga disipilin dan integritas kita, dan mari kita bersemangat untuk meraih predikat WBK tahun ini bersama Pengadilan Agama Mempawah dan Pengadilan Agama Sambas,” tutup Dr. Hj. Rokhanah, S.H., M.H.

(TimRed PTA Ptk)