Rapat Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2023 dan Penetapan Target Kinerja Tahun 2024
(18/01/2024) – Memasuki tahun 2024, Pengadilan Tinggi Agama Pontianak melaksanakan Rapat Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2023 dan Penetapan Target Kinerja Tahun 2024. Bertempat di Command Center PTA Pontianak, rapat tersebut dihadiri oleh Pimpinan, Hakim Tinggi, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional dan segenap Aparatur. Berdasarkan evaluasi, PTA Pontianak berhasil meningkatkan capaian kinerja pada tahun 2023, yaitu sebesar 118,68%. Capaian tersebut merupakan hasil dari komitmen dan kerja keras segenap jajaran PTA Pontianak untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh Stakeholder.
Agenda kemudian dilanjutkan dengan Rapat Persiapan Penyusunan Reviu Rencana Strategis (Renstra) 2020-2024 dan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Tahun 2023. Rencana Strategis (Renstra) dan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) merupakan bagian dari Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah yang merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran dan sistem pelaporan kinerja, yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan.
Rencana Strategis (Renstra) adalah dokumen perencanaan organisasi yang berorientasi pada hasil yang ingin dicapai dan di dalamnya dijelaskan mengenai strategi atau arahan sebagai dasar dalam mengambil keputusan. Sedangkan LKjIP merupakan laporan kinerja tahunan yang berisi pertanggungjawaban kinerja suatu instansi dalam mencapai tujuan/sasaran strategis instansi. Pengimplementasian SAKIP merupakan upaya PTA Pontianak dalam menjalankan pengelolaan instansi pemerintah secara terintegrasi dan akuntabel, agar dapat memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh Stakeholder.
(TimRed PTA PTK)