Rabu, 6 Maret 2024 Pengadilan Tinggi Agama Pontianak melaksanakan Rapat Kerja Daerah bersama Pengadilan Agama se-Kalimantan Barat, bertempat di Alimoer Hotel Kubu Raya. Dengan tema “Menuju Peradilan Modern yang Bermartabat, Berwibawa dan Terpercaya”. Susunan acara yang pertama adalah pembacaan ayat suci Al-quran oleh Bapak Zulfian, Sekretaris Pengadilan Agama Putussibau kelas II, kemudian di lanjutkan dengan pembacaan doa oleh Bapak Sobari Ketua Pengadilan Agama Bengkayang kelas II.
Selaku Ketua panitia pelaksanaan Rapat Kerja Daerah Drs. H. Mohamad Gozali menyampaikan laporan kegiatan berupa anggaran dan jumlah peserta yang hadir yakni 64 orang. Giliran sambutan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak sekaligus membuka secara resmi Rapat Kerja Daerah Pengadilan Tinggi Agama Pontianak dengan Pengadilan Agama se-Kalimantan Barat, Ibu Dr. Hj. Rokhanah menyampaikan pada kegiatan Rakerda kali ini ada bagian yang di copy paste dari Mahkamah Agung yang selalu menyisipkan kegiatan senam bersama dan di akhir Ibu Rokhanah berharap agar Pengadilan Agama di wilayah hukum Pengadilan Tinggi Agama Pontianak yang belum, bisa menyusul mendapat predikat WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan selaku pimpinan beliau mengucapkan terumakasih kepada seluruh peserta yang hadir pada kegiatan ini.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemutaran vidio pembangunan zona integritas Pengadilan Tinggi Agama Pontianak dan susunan acara yang terakhir pada hari pertama kegiatan adalah penyampaian materi oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak tentang arah kebijakan Pengadilan Tinggi Agama Pontianak dengan tema “Membangun Peradilan yang Baik Modern dan Bermartabat”.