BPKHTL Wilayah III Pontianak Lakukan Studi Banding Tentang Pembangunan Zona Integritas di PTA Pontianak
(2/7/2024) – Hari ini Selasa (2/7) pukul 14.00 WIB, Wakil Ketua PTA Pontianak, Drs. H. M. Arsyad M, S.H., M.H., menerima kunjungan dari perwakilan Balai Pemantapan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan Wilayah III Pontianak, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka studi banding terkait implementasi pembangunan Zona Integritas di PTA Pontianak, yang berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada tahun 2023.
Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh antusiasme ini, tamu dari BPKHTL Wilayah III Pontianak yang berjumlah 11 orang menerima penjelasan mendalam dari Pak Arsyad tentang strategi yang diterapkan untuk merubah mindset pegawai, meringkas birokrasi pelayanan, service excellence, membina mental dengan kegiatan ibadah rutin, serta menjaga dan merawat sarana prasarana pengadilan. Beliau juga menguraikan berbagai langkah praktis yang telah dilakukan untuk mengelola arsip agar tidak berserakan di meja kerja, serta upaya untuk menjaga kerapian meja kerja para pegawai, dengan mengadakan lomba kebersihan antar ruangan.
Tak hanya itu, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak ditemani pejabat struktural di bagian kesekretariatan, turut menjelaskan Inovasi yang ada di PTA Pontianak. Inovasi tersebut tentunya sudah mendukung Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) seperti Walima (WhatsApp Layanan Informasi Masyarakat), Simawas (Sistem Informasi Manajemen Pengawasan), Sikuta (Sistem Informasi Buku Tamu), TNDE (Tata Naskah Dinas Elektronik), Akcaya (Aplikasi Central Pelayanan), dan lainnya.
Oleh Hardiyanto, S.Kom. (Kasubag Kepegawaian dan TI), tamu diberi penjelasan tentang inovasi yang ada di PTA Pontianak, dan bagaimana sistem kerja dari masing-masing dari inovasi tersebut.
SPBE diterapkan di PTA Pontianak dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, akuntabilitas, dan responsivitas pemerintah dalam memberikan layanan kepada para pencari keadilan.
“Kami sangat bangga telah berhasil mencapai predikat Wilayah Bebas dari Korupsi pada tahun lalu. Ini adalah hasil dari komitmen seluruh pegawai dalam menjaga integritas dan profesionalisme,” ujar Wakil Ketua PTA Pontianak.
Selain diskusi dalam ruang Wakil Ketua, tamu dari BPKHTL Wilayah III Pontianak juga diajak untuk melakukan kunjungan ke ruangan kerja untuk melihat langsung implementasi dari berbagai kebijakan yang telah diterapkan. Mereka dapat menyaksikan sendiri bagaimana pengelolaan arsip yang tertata rapi dan kerapian meja kerja para pegawai, sebagai bagian dari upaya menjaga lingkungan kerja yang bersih, tertib, dan efisien.
Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan inspirasi serta pemahaman yang lebih mendalam bagi BPKHTL Wilayah III Pontianak dalam upaya mereka untuk mendorong terciptanya Zona Integritas di wilayahnya. Kolaborasi antara PTA Pontianak dan pihak terkait diharapkan dapat terus ditingkatkan demi terciptanya pelayanan publik yang transparan dan berintegritas di wilayah Kalimantan Barat.
(TimRed PTA PTK)